Update Real Count KPU: Perolehan Suara Komeng Lebih 'Uhuy' Dibandingkan PSI

Bisnis.com,26 Feb 2024, 17:18 WIB
Penulis: Aprianus Doni Tolok
Perolehan Suara Komeng Lebih 'Uhuy' Dibandingkan PSI. Calon DPD Jawa Barat Alifiansyah Komeng

Bisnis.com, JAKARTA - Perolehan suara Alfiansyah Komeng di Pileg DPD RI berdasarkan hasil sementara real count KPU per 26 Desember 2023 jam 16.01 WIB mencapai 2.341.643 suara atau 19,61%.

Jika dilihat angka tersebut, jumlah suara sang komedian lebih banyak dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Berdasarkan hasil sementara real count KPU, partai yang dipimpin Kaesang Pangarep ini baru mendulang 2.028.781 suara pada hari ini jam 15.00 WIB.

Meskipun demikian, data real count KPU untul DPD RI berasal dari 91.261 dari 140.457 TPS (64.97%), sedangkan data Pileg DPR RI yang terkumpul baru 64.61% yang berasal dari 531.913 dari 823.236 TPS.

Kemudian, Komeng bertarung dengan 53 caleg lain memperebutkan suara 35.714.901 Daftar Pemilih Tetap (DPT) Jawa Barat. Sementara itu, PSI memperebutkan suara 204.807.222 pemilih di seluruh Indonesia.

Adapun, dengan perolehan suara tersebut, Komeng unggul telak dibandingkan para pesaingnya. Di bawah Komeng, dihuni oleh Aanya Rina Casmayanti yang memperoleh 8,17% suara dan Jihan Fahira 6,8% suara.

Nasib berbeda dialami PSI. Realisasi hasil real count Pemilu 2024 'Partai Anak Muda' itu masih berada di bawah parliamentary threshold Pemilu 2024 yang ditetapkan sebesar 4% oleh Undang-Undang No. 7/2014 tentang Pemilihan Umum.

Namun patut dicatat bahwa data KPU pada Pileg 2024 masih terus dihimpun sehingga masih ada kemungkinan PSI meraup lebih banyak suara untuk mencapai ambang batas suara 4%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Aprianus Doni Tolok
Terkini