Konten Premium

Jalan Tak Mulus Mitsui Jepang Hengkang dari Bisnis PLTU RI

Bisnis.com,28 Feb 2024, 12:00 WIB
Penulis: Aziz Rahardyan & Denis Riantiza Meilanova
Pembangkit Listrik Tenaga Uap atau PLTU Paiton yang dikelola Paiton Energy, Jawa Timur/paitonenergy.com

Bisnis.com, JAKARTA - Rencana Mitsui & Co Ltd untuk hengkang dari bisnis pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) di Indonesia sejak 3 tahun lalu masih tersandera restu dari PT PLN (Persero). Sikap perusahaan listrik pelat merah ini pun menyulut Mitsui untuk membawa persoalan divestasi kepemilikan PT Paiton Energy ke arbitrase.

Niat Mitsui untuk melepas bisnis pembangkit batu bara di berbagai negara, termasuk Indonesia, mengemuka sejak 2020. Hal ini karena perusahaan asal Jepang itu ingin beralih ke gas untuk membantu mencapai target nol emisi pada 2050.

Menyusul rencana tersebut, muncul kabar bahwa PT Adaro Energy Tbk (ADRO) dan PT Toba Bara Sejahtra Tbk (TOBA) akan berkongsi untuk mengambil alih kepemilikan Mitsui di Paiton Energy yang sebesar 45,5%. Kala itu, Adaro tak membantah tengah melakukan kajian terhadap rencana akuisisi saham Paiton Energy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  Konten Premium

Anda sedang membaca Konten Premium

Silakan daftar GRATIS atau LOGIN untuk melanjutkan membaca artikel ini.

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Denis Riantiza Meilanova
Terkini