Jadwal Imsak dan Buka Puasa untuk Wilayah Solo dan Sekitarnya Hari Ini Rabu 13 Maret 2024

Bisnis.com,13 Mar 2024, 03:50 WIB
Penulis: Hesti Puji Lestari
Puasa Sunnah/Freepik

Bisnis.com, SOLO - Berikut adalah jadwal imsak untuk wilayah Solo dan sekitarnya hari ini Rabu 13 Maret 2024.

Hari ini adalah hari kedua puasa Ramadan 2024 yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Sementara bagi muslim Muhammadiyah, hari ini merupakan hari puasa kedua.

Puasa Ramadan adalah ibadah wajib dan termasuk rukun Islam yang meliputi membaca syahadat, mengerjakan salat, membayar zakat, menjalankan puasa, dan melaksanakan haji bagi yang mampu.

Sementara itu, ibadah puasa Ramadan dilaksakan mulai matahari terbit di waktu fajar hingga matahari terbenam (Magrib).

Selama menjalankan ibadah puasa, umat Muslim menahan diri dari kegiatan seperti makan, minum dan kegiatan lain yang dapat membatalkan puasa Ramadan.

Untuk Anda yang berada di wilayah Solo dan sekitarnya, simak informasi jadwal Imsakiyah hari ini Rabu 13 Maret 2024.

Jadwal Imsak dan Buka Puasa Solo Rabu 13 Maret 2024

IMSAK - 04:16

SUBUH - 04:26

TERBIT - 05:38

DUHA - 06:05

ZUHUR - 11:50

ASAR - 14:58

MAGRIB - 17:54

ISYA' - 19:03

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hesti Puji Lestari
Terkini