Golkar Gandeng Wawako Batam Amsakar Achmad Maju Pilwako Batam 2024

Bisnis.com,08 Apr 2024, 15:33 WIB
Penulis: Rifki Setiawan Lubis
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar Kepri Achmad Makruf Maulana

Bisnis.com, BATAM - Wakil Wali Kota (Wawako) Batam Amsakar Achmad dipastikan merapat ke Partai Golkar untuk bertarung pada Pilwako Batam, yang akan berlangsung November 2024. Amsakar saat ini juga masih tercatat sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Batam.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar Kepri Achmad Makruf Maulana mengatakan partai berlambang pohon beringin itu mendorong Amsakar maju Pilwako Batam.

"Amsakar kita dukung dari Golkar, calon wakilnya segera kita survei," kata Makruf di Golden Prawn Batam, Senin (8/4/2024).

Sebelum ini, Makruf mengaku keputusan menggandeng Amsakar sudah melalui sejumlah pertemuan, sampai mantan Kadisperindag Batam tersebut memantapkan pilihannya kepada Golkar.

"(Amsakar) segera masuk Golkar, pengumuman resminya dalam seminggu ini. Kami akan buat deklarasi," tuturnya.

Hal senada juga diungkapkan Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), yang juga Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Kepri. "Ya untuk calon Wali Kota Batam dari Golkar, kami mengusung Pak Amsakar. Deklarasi akan kami laksanakan dalam waktu dekat," ujarnya.

Pilwako Batam November 2024 mendatang merupakan kontestasi menarik antara Amsakar Ahmad melawan Marlin Agustina, istri dari Wali Kota Batam saat ini Muhammad Rudi.

Sebenarnya masih ada nama-nama lain yang mengemuka sebagai calon Wali Kota Batam, namun hanya Amsakar dan Marlin yang memiliki prospek tertinggi dari sisi elektabilitas suara.

Marlin telah bergabung sebagai kader Gerindra pada Desember 2023 kemarin. Ia saat ini menjabat sebagai Wakil Gubernur Kepri. Saat maju kontestasi Pilgub Kepri 5 tahun silam, Marlin maju dari partai yang diketuai suaminya, Partai NasDem. Sehingga ada potensi NasDem dan Gerindra berkoalisi di Pilkada Batam dan Kepri mendatang.

Sementara itu Rudi dari NasDem akan maju Pilgub Kepri 2024 mendatang, dan akan menantang petahana Ansar Ahmad yang maju dari Golkar.(K65)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ajijah
Terkini