Bisnis.com, JAKARTA -- PT Bank Jago Tbk. (ARTO) secara resmi menurunkan suku bunga deposito yang berlaku mulai hari ini, Rabu (2/5/2024).
Melansir dari situs resmi Bank Jago, tercatat mulai 2 Mei 2024 suku bunga deposito bank digital milik taipan Jerry Ng tersebut mengalami penurunan.
Apabila sebelumnya, bunga deposito Bank Jago dengan minimal saldo penempatan sebesar Rp1 juta mencapai 5% per tahun, saat ini simpanan Rp1 juga hingga Rp49,99 juta turun menjadi 4,25% per tahun.
Kemudian, simpanan dengan nominal Rp50 juta hingga Rp99,99 juta menjadi 4,5% per tahun dan di atas Rp100 juta adalah 5% per tahun.
Sementara itu, untuk deposito yang dibuat sebelum 2 Mei 2024 akan mengikuti suku bunga yang sedang berlaku yaitu 5% per tahun. Nasabah pun dapat mengunci uang dengan tenor 1, 3, 6 atau 12 bulan dengan saldo minimum Rp1 juta.
Selain adanya penurunan suku bunga deposito, Bank Jago juga menurunkan suku bunga Kantong Terkunci dari semula 4,75% menjadi 4,25%
Di sisi lain, Bank Jago juga melakukan penyesuaian per 27 Maret 2024, di mana suku bunga 2,5% per tahun berlaku untuk Kantong Bisnis.
Sebelumnya, Direktur Utama Bank Jago Arief Harris Tandjung sendiri sempat mengonfirmasi bahwa pihaknya telah melakukan penyesuaian suku bunga deposito di tengah tren suku bunga yang menanjak
"Ada kok penyesuaian [suku bunga Bank Jago], ini sudah berlaku," katanya beberapa waktu lalu.
Senior Vice President Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia (LPPI) Trioksa Siahaan menilai bahwa penurunan ini tidak akan membuat produk deposito menjadi kurang menarik di mata nasabah. Hal ini akan sejalan dengan preferensi para nasabah.
Adapun, berdasarkan laporan Analisis Uang Beredar yang dirilis Bank Indonesia (BI), memang suku bunga simpanan berjangka atau deposito masih meningkat pada sejumlah tenor, yakni pada tenor 6 bulan, 12 bulan dan 24 bulan
“Masing-masing sebesar 5,69%; 5,83% dan 3,94% pada Maret 2024, setelah pada Februari 2024 masing-masing tercatat sebesar 5,67%; 5,8% dan 3,81%,” tulis BI dalam laporannya, Jumat (26/4/2024)
Sedangkan, suku bunga simpanan berjangka pada tenor 1 bulan dan 3 bulan pada Maret 2024 tercatat alami menurun, masing-masing sebesar 4,58% dan 5,36% setelah tercatat sebesar 4,6% dan 5,39% pada Februari 2024.
BI pun melaporkan suku bunga deposito perbankan tercatat masih tinggi. Suku bunga deposito 1 bulan perbankan berada pada level 4,53% pada Maret 2024, naik tipis 1 bps dibandingkan bulan sebelumnya atau Februari 2024 pada level 4,52%.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel