Konten Premium

Nasib Rumit AJB Bumiputera, Penerimaan Premi Melambat usai Bayar Klaim

Bisnis.com,07 Mei 2024, 11:30 WIB
Penulis: Pernita Hestin Untari & Wibi Pangestu Pratama
Karyawan beraktivitas di Kantor Asuransi Bumiputera di Jakarta. - Bisnis/Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA — Kasus keterlambatan pembayaran klaim Asuransi Jiwa Bersama atau AJB Bumiputera 1912 memengaruhi penerimaan premi perusahaan dan rentetan upaya penyehatan keuangan. Tantangan tidak semata-mata pudar saat pembayaran klaim dilakukan sedikit demi sedikit.

Sebagai bisnis kepercayaan, asuransi sangat bergantung pada kepercayaan pemegang polis atau konsumen, yang akan menyerahkan dana atau premi untuk dikelola perusahaan asuransi. Wajar apabila saat terjadi keterlambatan atau gagal bayar klaim, publik menjadi berpikir dua kali untuk membayar premi.

Seperti diketahui, dalam beberapa tahun terakhir AJB Bumiputera 1912 menghadapi masalah keterlambatan pembayaran klaim. Namun, perusahaan masih memperoleh premi dari para pemegang polisnya, meskipun nilainya kerap turun dari tahun ke tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  Konten Premium

Anda sedang membaca Konten Premium

Silakan daftar GRATIS atau LOGIN untuk melanjutkan membaca artikel ini.

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Wibi Pangestu Pratama
Terkini