Profil Supranoto Prajogo, Direktur Baru di Bank Jago (ARTO)

Bisnis.com,22 Mei 2024, 21:30 WIB
Penulis: Fahmi Ahmad Burhan
Nasabah menunggu pelayanan di kantor cabang PT Bank Jago Tbk. di Jakarta, Kamis (11/1/2024). Bisnis/Abdurachman

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Bank Jago Tbk. (ARTO) telah menggelar rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) pada hari ini, Rabu (22/5/2024) dan menetapkan susunan anggota dewan direksi dan dewan komisaris untuk masa jabatan 2024-2027. Terdapat nama baru di tubuh jajaran Direksi Bank Jago, yakni Supranoto Prajogo.

RUPST Bank Jago memutuskan untuk mengangkat Supranoto Prajogo sebagai direktur perseroan dengan masa jabatan efektif setelah mendapat persetujuan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Supranoto sendiri merupakan sosok yang berpengalaman. Ia memiliki karir dan pengalaman lebih dari 25 tahun di industri perbankan dan keuangan. 

Sosok ini meniti karir di ABN AMRO Bank NV Jakarta sejak 2000 hingga 2008. Ia juga pernah berkarir di Deutsche Bank AG serta HSBC. Sedangkan dikutip dari laman Linkedin-nya, Supranoto menyelesaikan pendidikan masternya di Curtin University dalam bidang Engineering Management.

Sebelum diangkat jadi direksi, Supranoto telah bergabung dengan Bank Jago pada 1 Agustus 2023 sebagai Head of Finance, Technology & Operations Bank Jago. Sebelum di Bank Jago, sosok ini pernah menjabat sebagai Direktur PT Kustodian Sentral Efek Indonesia pada 2016-2023.

“Dengan pengalaman yang luas di industri perbankan dan keuangan, kami yakin Supranoto dapat memperkuat Bank Jago menjadi bank yang konsisten dalam inovasi dan kolaborasi,” kata Direktur Utama Bank Jago Arief Harris Tandjung dalam keterangan tertulis pada Rabu (22/5/2024).

Dengan pengangkatan Supranoto sebagai direktur baru, maka susunan anggota Direksi Bank Jago menjadi sebagai berikut:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Anggara Pernando
Terkini