Laga Timnas Indonesia vs Irak Dipimpin Wasit Asal Australia, Pertanda Menang?

Bisnis.com,05 Jun 2024, 14:07 WIB
Penulis: Taufan Bara Mukti
Pemain Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen saat melawan Tanzania / PSSI.

Bisnis.com, JAKARTA - Pertandingan Timnas Indonesia vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan dipimpin oleh wasit asal Australia, Shaun Evans.

Timnas Indonesia akan menghadapi Irak dalam lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (6/6/2024).

Federasi sepak bola Asia (AFC) menunjuk wasit asal Australia, Shaun Evans, untuk memimpin pertandingan Timnas Indonesia vs Irak.

Evans akan didampingi Lakrindis George sebagai asisten wasit pertama dan Goldrick Owen sebagai asisten wasit kedua.

Sosok Kim Dae Young akan menjadi wasit keempat alias wasit cadangan yang bertugas di tepi lapangan.

Safiri Ismail dari Iran akan bertugas sebagai pengawas wasit, Abdul Ghafoorr Abdul Hamid dari Maladewa bertugas menjadi pengawas pertandingan, dan Amalanthan Kenneth Khanna dari Malaysia menjadi pengawas keamanan pertandingan.

Evans bukan wasit yang asing buat Timnas Indonesia. Pada Piala Asia U-23 2024, Evans memimpin pertandingan Timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di babak perempat final.

Hasilnya positif, Timnas U-23 Indonesia menang atas Korea Selatan lewat adu penalti setelah bermain imbang 2-2 di waktu normal.

Pada laga itu Evans menganulir gol Korea Selatan karena offside dan memberi kartu merah kepada Lee Young-jun pada babak kedua.

Tak hanya itu saja, Evans juga pernah memimpin pertandingan di Liga 1 2017, bahkan pada laga sengit Persija Jakarta vs Persib Bandung.

Evans merupakan salah satu wasit terbaik yang dimiliki AFC dan terpilih dalam 24 wasit VAR di Piala Dunia 2022 Qatar.

Dengan dipimpin Shaun Evans, Timnas Indonesia berpeluang mengulangi kemenangan serupa saat melawan Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Taufan Bara Mukti
Terkini