Belum Resmi, Regulasi Penambahan Pemain Asing di Liga 1 Segera Diputuskan

Bisnis.com,11 Jun 2024, 08:56 WIB
Penulis: Newswire
Komentar Ketua Umum PSSI Erick Thohir soal penambahan kuota pemain asing di Liga 1 2024-2025 / Antara.

Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan regulasi penambahan jumlah pemain asing untuk klub-klub Liga 1 2024-2025 segera diputuskan.

PSSI dan PT LIB berencana untuk menambah jumlah pemain asing di masing-masing klub yang berlaga di Liga 1 2023-2024.

Rencana ini sempat diprotes oleh pesepak bola Tanah Air yang merasa terancam dengan kehadiran pemain asing. Meski demikian, tak sedikit pula publik yang mendukung.

Erick Thohir mengatakan bahwa regulasi penambahan pemain asing tersebut belum diputuskan secara resmi oleh PSSI.

"Belum [diputuskan terkait penambahan pemain asing], nanti satu-dua hari ini," kata Erick Thohir usai acara Kongres Biasa PSSI 2024 di Jakarta, Senin (10/6/2024).

Erick memaparkan, rencananya ada penambahan dua pemain asing hingga berjumlah 8 pemain yang diperbolehkan untuk bermain di klub Liga 1 pada musim 2024-2025.

Sebelumnya, pada Liga 1 2023-2024, setiap tim diperbolehkan mengontrak 6 pemain asing dengan komposisi 5 pemain Eropa dan 1 dari Asia.

Erick mengatakan, pihaknya memberikan kesempatan kepada penyelenggara liga dan klub untuk melakukan evaluasi terkait aturan ini.

Terlebih, lanjut Erick, ada aturan terbaru dari konfederasi sepak bola Asia (AFC) terkait penambahan kuota pemain asing di kompetisi Asia.

"Kita persilakan [melakukan evaluasi]. Yang penting kami mendukung," ujarnya.

Erick menegaskan, hal yang paling penting adalah bagaimana liga dan klub harus menjalankan transformasi sepak bola Indonesia.

Dia menambahkan, PSSI juga mendorong transformasi terjadi di tingkat asosiasi provinsi (asprov) seluruh Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Taufan Bara Mukti
Terkini