Rangking FIFA Timnas Indonesia Naik, Kini Jadi Terbaik Nomor 3 di ASEAN

Bisnis.com,12 Jun 2024, 12:06 WIB
Penulis: Hesti Puji Lestari
Timnas Indonesia U23 di Piala Asia U23/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Rangking FIFA timnas Indonesia berhasil naik 4 peringkat setelah melumat Filipina dengan skor 2-0 tadi malam.

Sebelum berhasil membungkam Filipina, timnas Indonesia sempat dilumat Irak dengan skor 0-2 di hadapan pendukung sendiri.

Rupanya, kekalahan tersebut membuat timnas Indonesia diganjar pengurangan -5,7 poin dan turun dari peringkat ke-134 menjadi 136.

Akan tetapi, kemenangan timnas Indonesia melawan Filipina tadi malam, diprediksi membuat timnas Indonesia kembali naik ke peringkat 133 dengan 1108.73.

Namun menurut Footy Ranking, posisi timnas Indonesia tak cukup aman. Tepat di bawah Indonesia, posisi ke-134, ada Malaysia yang punya 1107.58 poin.

Malaysia bisa dengan mudah menyusul ranking FIFA timnas Indonesia jika skuad asuhan Shin Tae-yong ini melalukan kesalahan di laga berikutnya.

Tapi bagaimanapun, Timnas Indonesia kini masih menjadi tim sepak bola terbaik nomor 3 di ASEAN.

Di atas Indonesia ada Thailand yang berada di rangking 99 FIFA dan Vietnam yang masih di peringkat 116  meski baru saja kalah 1-3 dari Irak.

Sayangnya, dua negara tersebut tidak lolos babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hesti Puji Lestari
Terkini