Kronologi Kominfo Dibantai Netizen di Medsos, 4 Poin Ini Paling Disorot

Bisnis.com,22 Jun 2024, 19:02 WIB
Penulis: Hesti Puji Lestari
Menkominfo Budi Arie Setiadi saat bertemu dengan awak media di Jakarta/Bisnis.com - Rika Anggraeni

Bisnis.com, JAKARTA - Kominfo viral di Twitter sejak Jumat 21 Juni 2024 setelah mengunggah ucapan selamat ulang tahun kepada Presiden Jokowi.

Sebagaimana diketahui, Jokowi berulang tahun ke-63 pada 21 Juni 2024 kemarin. Banyak pejabat memberikan ucapan selamat kepada orang No.1 di Indonesia tersebut.

Akan tetapi, fokus netizen tertuju pada ucapan selamat yang diberkan Kominfo. Diketahui, media sosial Kominfo mengunggah foto Jokowi lengkap dengan ucapan selamat ulang tahun.

Namun desain ucapan tersebut dinilai mirip berita duka karena menaruh hiasan bunga di sudut foto Jokowi.

Kominfo kembali jadi perbincangan lantaran dalam hitungan menit menghapus unggahannya.

Banyak netizen mempertanyakan apa yang sebenarnya terjadi di Kominfo, sebab hanya sekadar untuk membuat ucapan selamat ulang tahun kepada Jokowi pun, blunder.

Kemudian pada Sabtu 22 Juni 2024, Kominfo kembali membuat geger jagat dunia maya dengan mengupload desain baru ucapan selamat ulang tahun untuk Jokowi.

Tak seperti sebelumnya, desain dari Kominfo terbaru lebih fresh dengan dominasi warna putih dan biru.

Tapi, netizen kembali mempertanyakan kapabilitas profesional di Kominfo. Sebab desain baru diupload ulang H+1 setelah hari ulang tahun Jokowi.

"Bikin desain baru saja butuh 1 hari, udah lewat momen. Banyak orang yang lebih pandai desain pak," tulis salah satu netizen.

"Dah lewat min....sekelas kominfo kasih ucapan ulangtahun H+1? Ehh maap baru sadar, menterinya si anu ternyata," timpal salah satu pegiat medsos, Jhon Sitorus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hesti Puji Lestari
Terkini