IHSG Naik Tipis, Ditopang Saham Prajogo Pangestu BREN, BRPT, TPIA

Bisnis.com,24 Jun 2024, 16:23 WIB
Penulis: Artha Adventy
IHSG naik pada perdagangan hari ini seiring dengan penguatan saham Prajogo Pangestu seperti BREN, BRPT, TPIA. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup naik pada perdagangan hari ini, Senin (24/6/2024), seiring dengan penguatan saham Prajogo Pangestu seperti BREN, BRPT, TPIA.

Berdasarkan data RTI Business pukul 16.00 WIB, IHSG mengakhiri perdagangan dengan naik 0,13% atau 9,1 poin ke posisi 6.889. Sepanjang perdagangan, IHSG bergerak di rentang 6.870 hingga 6.914 setelah pagi tadi dibuka di level 6.880. 

Adapun saham yang ditransaksikan hari ini sebanyak 19,31 miliar dengan nilai transaksi sebesar Rp9,57 triliun. Adapun transaksi terjadi di posisi 863.693 kali. 

Sebanyak 312 saham naik, 247 saham turun dan 224 saham stagnan. Kapitalisasi pasar juga tercatat sebesar Rp11.799,68 triliun. 

Saham Prajogo Pangestu menopang penguatan IHSG. BREN naik 3,30%, TPIA naik 2,32%, BRPT naik 1,58%. Adapun, sejumlah saham bigcap seperti BBRI, BMRI, AMMN, ASII kompak menurun, sedangkan BBCA, TLKM, BBNI stagnan.

Indeks sektoral parkir beragam pada perdagangan hari ini. Sektor yang berakhir hijau yaitu sektor industrial, teknologi, transportasi, basic material, infrastruktur, energi, konsumer siklikal dan non siklikal. Sementara yang melemah adalah kesehatan, properti, dan finance. 

Di sisi lain, beberapa saham berhasil naik dan berada di jajaran top gainers. Saham tersebut yaitu PT Distribusi Voucher Nusantara Tbk. (DIVA) yang naik 35% ke posisi Rp108 per saham disusul saham PT multi Hana Kreasindo Tbk. (MHKI) yang naik sebesar 34,82% ke posisi Rp151 per saham. 

Kemudian saham PT Sinergi Multi Lestarindo Tbk. (SMLE), PT Ladangbaja Murni Tbk. (LABA) dan PT Dunia Virtual Online Tbk. (AREA) juga masuk jajaran top gainers dengan naik masing-masing 18,8%, 16,48% dan 16,46%. Saham KRAS, DATA, PAMG, BVIC juga masuk daftar saham paling cuan hari ini. 

Sementara itu saham yang anjlok saat IHSG hijau adalah PT Sejahtera Bintang Abadi Textile Tbk. (SBAT), PT PAM Mineral Tbk. (NICL) dan PT Teknologo Karya Digital Nusantara Tbk. (TRON) yang turun masing masing sebesar 50%, 18,40% dan 15,24%.  Saham lain yang turun adalah GRIA, MKAP, SURI, NICE dan FREN. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hafiyyan
Terkini