BI Perpanjang DP 0% untuk Kredit Kendaraan, Begini Respons Adira Finance

Bisnis.com,24 Okt 2024, 15:31 WIB
Penulis: Pernita Hestin Untari
Karyawan beraktivitas di kantor cabang Adira Finance di Jakarta. Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA — Perusahaan multifinance PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk. atau Adira Finance (ADMF) memberikan pandangannya terkait dengan keputusan Bank Indonesia (BI) dalam memperpanjang kebijakan intensif uang muka atau down payment (DP) 0% untuk kredit kendaraan hingga Desember 2025. 

Chief Financial Officer (CFO) Adira Finance Sylvanus Gani mengatakan untuk insentif DP 0% bukan hal baru di industri multifinance, di mana aturan 0% tersebut telah berjalan di multifinance sejak beberapa tahun lalu tergantung dari tingkat nonperforming loan (NPL) perusahaan pembiayaan. 

“Insentif DP dari BI lebih diaplikasikan untuk industri perbankan. Saat ini Adira Finance juga telah menerapkan insentif DP 0% dengan prinsip kehati-hatian dengan memperhatikan profil nasabah,” kata Gani saat dihubungi Bisnis, Kamis (24/10/2024). 

Selain menerapkan insentif DP 0%, Gani bilang, Adira Finance terus menerapkan berbagai inisiatif strategi untuk terus mendorong kinerja bisnis di tengah tantangan yang terjadi di industri otomotif serta makro ekonomi seperti dengan melakukan ekspansi bisnis secara selektif ke daerah-daerah yang memiliki potensi tinggi. 

Selain itu, perusahaan juga terus mengembangkan bisnis non-otomotif seperti produk multiguna dan memperkuat kolaborasi dengan grup untuk meningkatkan customer base.

“Serta terus meningkatkan customer retention melalui penawaran yang lebih baik serta perbaikan proses, seiring dengan inisiatif untuk memperbaiki struktur biaya agar lebih bersaing dengan melakukan proses digitalisasi,” kata Gani. 

Hingga September 2024, penyaluran pembiayaan baru Adira Finance tercatat mencapai sebesar Rp27,8 triliun, di mana 76% merupakan pembiayaan otomotif dan sisanya dari pembiayaan nonotomotif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Sulistyo Rini
Terkini