Bisnis.com, JAKARTA – Kantor cabang bank asing di Tanah Air terus menorehkan kinerja positif hingga kuartal III/2024 ini, terutama dari aspek pertumbuhan laba.
Sebagai ilustrasi, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat laba bersih bank umum mencapai Rp171,03 triliun per Agustus 2024, tumbuh 6,42% secara tahunan (year on year/YoY) dari Rp160,7 triliun.
Berdasarkan Statistik Perbankan Indonesia (SPI) OJK terbaru, laba kantor cabang bank luar negeri (KCLBN) itu mencapai Rp9,81 triliun per Agustus 2024, tumbuh signifikan dari Rp7,71 triliun pada periode sama tahun sebelumnya.