Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Liga Italia, Roma & Napoli Dekati Zona Liga Champions

AS Roma dan Napoli berhasil mencatat kemenangan dengan skor tipis 2–1, hasil yang menjaga asa kedua tim tersebut untuk finis setidaknya di peringkat keempat yang merupakan jatah terbawah untuk mendapatkan tiket ke Liga Champions Eropa musim depan.
Penyerang Napoli Dries Mertens/Reuters/Ciro de Luca
Penyerang Napoli Dries Mertens/Reuters/Ciro de Luca

Bisnis.com, JAKARTA – AS Roma dan Napoli menjaga asal untuk finis di posisi empat besar demi tiket Liga Champions Eropa musim depan setelah meraih kemenangan dengan skor tipis 2–1 dalam pertandingan pekan ke-31 Serie A Italia pada Kamis (9/7/2020) dini hari WIB.

Roma menundukkan tamunya Parma di Stadion Olimpico Roma setelah sempat tertinggal terlebih dahulu.

Parma membuka keunggulan lewat titik penalti pada menit ke-9 yang sukses dieksekusi Juraj Kucka. Wasit Michael Fabbri menetapkan penalti setelah gelandang Roma Bryan Cristante melanggar tumit penyerang Parma Andreas Cornelius di area terlarang.

Namun, Roma bangkit dan memasok dua gol ke gawang tim tamu yang dikawal kiper Luigi Sepe. Henrikh Mkhitaryan menyamakan kedudukan 3 menit menjelang rehat dan Jordan Veretout mencetak gol penentu kemenangan pada menit ke-57.

Sementara itu, Napoli juga mencatat kemenangan dengan skor 2–1 di kandang Genoa, Stadion Luigi Ferraris.

Dries Mertens membuka keunggulan tamu pada injury time babak pertama. Genoa sempat menyamakan skor pada menit ke-49 melalui kontribusi Edoardo Goldaniga, tetapi penyerang Napoli Hirving Lozano memastikan kemenangan timnya melalui gol pada menit ke-66.

Dengan kemenangan itu, Roma dan Napoli menjaga asa untuk meraih tiket ke Liga Champions yakni minimal finis di peringkat keempat Serie A. Nilai Roma dan Napoli saat ini 51, masih cukup jauh terpaut dari Inter Milan di posisi keempat dengan koleksi 64 poin. Namun, dengan sisa tujuh matchday lagi, kemungkinan menyalip Inter tetap terbuka.

Bagi Roma, kemenangan ini makin penting setelah mereka melalui tiga laga sebelumnya dengan kekalahan yakni versus AC Milan, Udinese, dan Napoli.

Hasil pertandingan pekan ke-31 hingga Kamis dini hari WIB: Lecce 2 vs Lazio 1; AC Milan 4 vs Juventus 2; Fiorentina 0 vs Cagliari 0; Genoa 1 vs Napoli 2; Torino 2 vs Brescia 1; AS Roma 2 vs Parma 1; Atalanta 1 vs Sampdoria 0; Bologna 0 vs Sassuolo 2.

Untuk mengetahui jadwal lengkap pertandingan pekan ke-31, sila klik di sini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Football Italia
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper