Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Zenit vs Juventus: Allegri Minta Pemainnya Tampil Apik

Juventus akan menghadapi Zenit di pertandingan ketiga Liga Champions Grup H pada Kamis dini hari di Stadion Krestovsky, Zenit St-Petersburg, Rusia.
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri/Reuters
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Juventus Massimiliano Allegri memandang kemenangan atas Zenit St Petersburg bisa menjadi langkah besar bagi Bianconeri untuk lolos ke babak selanjutnya di Liga Champions.

Juventus akan menghadapi Zenit di pertandingan ketiga Liga Champions Grup H pada Kamis (21/10/2021) dini hari di Stadion Krestovsky, Zenit St-Petersburg, Rusia.

"Zenit adalah tim yang taktis, dengan mentalitas Eropa. Untuk kami, kemenangan menjadi penting untuk mengambil langkah besar menuju kualifikasi," jelas Allegri dikutip dari situs resmi klub, Rabu (20/10).

Selanjutnya Allegri memandang Zenit memiliki kualitas yang bagus di lini tengah mereka dan mempunyai penyerang dengan karakteristik yang berbeda di setiap pemainnya.

Menurut Allegri hal ini akan menyajikan pertandingan yang bagus dan Juventus harus bisa mendapatkan hasil yang positif untuk mengamankan posisi mereka di Liga Champions.

"Zenit memiliki kualitas bagus di lini tengah dan mempunyai penyerang dengan karakteristik yang berbeda, jadi kami harus memainkan permainan yang baik untuk mendapatkan hasil yang positif," terang Allegri.

Ia mengatakan saat ini Juventus masih dalam tahap berkembang terutama di lini depan dan saat ini mereka tengah mencari konsistensi untuk mendapatkan hasil yang bagus.

Ia mengatakan, Juventus membuat kesalahan di awal musim yang membuat mereka berada di posisi yang tidak menguntungkan namun mereka mengatasi dengan kepala yang tenang.

"Kami masih harus berkembang, terutama di 30 meter terakhir, tapi kami mulai untuk menemukan konsistensi pada hasil akhir. Di awal kami membuat kesalahan dan menempatkan kami di posisi yang kurang menguntungkan, tetapi dibutuhkan kepala yang tenang," jelas Allegri.

Saat ini, Juventus berada di puncak klasemen sementara Grup H dengan raihan 6 poin dari dua laga. Sedangkan Zenit berada di posisi ketiga usai mengumpulkan tiga poin dari dua pertandingan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper