Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Manajemen Kartu Prakerja: Rp6,5 Triliun Insentif Sudah Cair di Semester I/2021

Total peserta Program Kartu Prakerja pada semester I/2021 mencapai 2,77 juta peserta dengan anggaran yang disiapkan sebesar Rp10 triliun.
Kolom pendaftaran pada laman prakerja.go.id, Sabtu (8/8/2020). Pemerintah kembali membuka pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang 4 untuk menekan angka pengangguran dengan kuota untuk 800 ribu orang. /ANTARA
Kolom pendaftaran pada laman prakerja.go.id, Sabtu (8/8/2020). Pemerintah kembali membuka pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang 4 untuk menekan angka pengangguran dengan kuota untuk 800 ribu orang. /ANTARA

Bisnis.com, JAKARTA - Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja Denni Puspa Purbasari menyampaikan bahwa sebanyak 97 persen peserta Kartu Prakerja di semester I/2021 telah menerima insentif.

Hingga saat ini, manajemen pelaksana mencatat total insentif Kartu Prakerja di semester I/2021 yang telah dicairkan mencapai lebih dari Rp6,5 triliun.

“Total insentif yang sudah di-disburse lebih dari Rp6,5 triliun, karena ini bergerak terus dari hari ke hari, sesuai jadwal peserta mendapatkan insentif,” katanya dalam acara Rilis Hasil Survei Program Kartu Prakerja secara virtual, Jumat (13/8/2021).

Denni mengatakan, total peserta Program Kartu Prakerja pada semester I/2021 mencapai 2,77 juta peserta dengan anggaran yang disiapkan sebesar Rp10 triliun.

Dari jumlah tersebut, imbuhnya, 98 persen peserta telah menyelesaikan pelatihan. Saat itu tersedia sebanyak 1.491 jenis pelatihan yang disediakan oleh 181 lembaga pelatihan.

Denni menjelaskan, 89 persen dari total peserta Kartu Prakerja pada semester I/2021 tidak bekerja atau menganggur.

Di samping itu, manajemen pelaksana mencatat 10 persen dari penerima Kartu Prakerja merupakan lulusan SD-SMP dan 90 persen dari total penerima belum pernah mengikuti pelatihan.

Dia juga menyampaikan, jika dibandingkan dengan tahunan lalu, peserta dari Papua, Papua Barat, Maluku Utara, dan Kalimanatan Utara mengalami peningkatan yang signifkan pada semester I/2021.

“Di semester I/2021 peserta dari Papua mencapai 44.000 orang, jumlah ini sangat besar dibandingkan tahun lalu, sementara Papua Barat ada 30.000 peserta,” tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Maria Elena
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper