Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Daftar 50 Orang Terkaya di Malaysia 2021, Duo Air Asia Tak Lagi Masuk Urutan

Saat ini Malaysia sedang gencar menghadapi lonjakan kasus Covid-19. Sementara indeks saham acuan naik sedikit 2,5 persen sejak terakhir. Menurut Forbes, kekayaan gabungan negara itu naik 14 persen menjadi hampir US$90 miliar setelah dua tahun menurun.
Robert Kuok
Robert Kuok

Bisnis.com, JAKARTA – Forbes baru-baru ini merilis daftar 50 orang terkaya di Malaysia 2021. Ekonomi Malaysia yang mengalami kontraksi pada 2020 akibat pandemi, diperkirakan akan kembali ke jalurnya tahun ini.

Saat ini Malaysia sedang gencar menghadapi lonjakan kasus Covid-19. Sementara indeks saham acuan naik sedikit 2,5 persen sejak terakhir. Menurut Forbes, kekayaan gabungan negara itu naik 14 persen menjadi hampir US$90 miliar setelah dua tahun menurun.

Pembalikan keberuntungan ini sebagian dapat dikaitkan dengan posisi dominan Malaysia sebagai pembuat sarung tangan medis di dunia. Di masa pandemi, ketika permintaan global untuk alat pelindung meningkat pesat, ekspor sarung tangan karet negara itu berlipat ganda, meningkatkan kekayaan produsen terbesar Malaysia.

Lima diantaranya masuk dalam daftar 50 orang terkaya, dengan Lim Wee Chai dari Top Glove dan Kuan Kam Hon dari Hartalega Holdings, berada di peringkat sepuluh besar. Tahun ini juga menandai kembalinya Lim Kuang Sia, yang mengendalikan Kossan Ruber Industries bersama saudara-saudaranya, dan Stanley Thai yang mendirikan dan menjalankan Supermax Corp. bersama istrinya Cheryl Tan.

Namun, tak satupun dari mereka yang mampu menggeser Robert Kuok dari posisi No. 1 yang sudah lama dipegangnya. Sang patriark, yang memimpin kerajaan properti dan komoditas, memiliki kekayaan sebesar US$ 12,2 miliar dan pada usia 97 tahun menjadikannya anggota tertua dari daftar.

Quek Leng Chan, kepala generasi kedua dari grup swasta Hong Leong, tetap di No. 2 dengan US$9,6 miliar. Koon Poh Keong , yang berbagi kekayaan logam dengan empat saudara kandungnya, adalah peraih dolar terbesar tahun ini. Saham Press Metal Aluminium Holdings mereka naik karena harga logam pulih, menambahkan US$3,4 miliar ke kekayaan mereka dan mendorong Koon dan saudara-saudaranya ke tempat ketiga.

Lima pendatang baru menambahkan dimensi baru ke daftar tahun ini. Saudara Tan Yu Yeh dan Yu Wei dari Mr DIY Group, rantai perbaikan rumah yang terdaftar, adalah pendatang baru terkaya dengan US$2,7 miliar. Empat pendatang baru lainnya semuanya berbasis di Penang, pusat teknologi yang sibuk, yang diuntungkan dari perang perdagangan AS-China ketika perusahaan global berusaha mendiversifikasi rantai pasokan.

Mereka adalah Tan Eng Kee, salah satu pendiri Greatech Technology, pembuat peralatan otomatisasi pabrik; Ng Chai Eng dan Lau Chee Kheong , salah satu pendiri perusahaan jasa teknik UWC; dan Steven Siaw Kok Teng , salah satu pendiri ViTrox, pembuat sistem inspeksi mesin presisi tinggi.

Pandemi ini memakan korban 19 orang yang terdaftar, yang kekayaannya mengalami penurunan. Di antara yang paling terpukul adalah mogul kasino Chen Lip Keong dan Lim Kok Thay. Tujuh orang terkaya dari tahun lalu keluar, terutama duo AirAsia, Tony Fernandes dan Kamarudin Meranun, karena pandemi yang sedang berlangsung meredupkan harapan kebangkitan dalam perjalanan.

Berikut daftar 50 orang terkaya Malaysia 2021 versi Forbes:

1. Robert Kuok - palm oil, shipping, property

2. Quek Leng Chan – banking, property

3. Koon Poh Keong dan saudaranya - aluminium

4. Ananda Krishnan – telecoms, media, oil services

5. Teh Hong Piow - banking

6. Lee Yeow Chor & Yeow Seng – palm oil, property

7. Kuam Kam Hon – rubber gloves

8. Lim Wee Chai – rubber gloves

9. Chen Lip Keong – casinos, property, energy

10. Tan Yu The & Yu Wei – retailing

11. Lim Kok Thay – casinos

12. Lau Cho Kun – palm oil, property

13. G. Gnanalingam – ports

14. Lim Kuang Sia dan saudaranya – rubber gloves

15. Jeffrey Cheah – property

16. Tiong Hiew King – timber, media

17. Francis Yeoh dan saudaranya – construction, power, real estate

18. Syed Mokhtar AlBukhary – engineering, automotive

19. Lee Oi Hian & Hau Hian – palm oil, chemicals, property

20. Stanley Thai & Cheryl Tan – rubber gloves

21. Surin Upatkoon – telecom, lotteries, insurance

22. Tan Eng Kee – factory automation equipment

23. Lim Peng Cheong & Peng Jin – packaging, property

24. Vincent Tan – retail, gaming, property

25. Ninian Mogan Lourdenadin – property, retail, financial services

26. Wong Teek Son – rubber gloves

27. Lim Kang Hoo – property

28. Cheah Cheng Hye – investment

29. David Kong – funeral services

30. Danny Tan Chee Sing – property

31. Ngau Boon Keat – oil & gas

32. Syed Azman Syed Ibrahim – aviation, auto distribution

33. Wen Chiu Ci – property

34. Wong Thean Soon – electronic services

35. Chu Jenn Weng – electronics

36. Kong Chong Soon – property

37. Ng Chai Eng – engineering services

38. Lau Chee Kheong - engineering services

39. Lim Han Weng – oil & gas

40. Azman Hashim – banking

41. Oh Kuang Eng – processing equipment

42. Goh Peng Ooi – software

43. Loh Kian Chong – motor vehicles, palm oil, property

44. Ong Leong Huat – property, construction, financial services

45. Patrick Grove – e-commerce/media

46. Yaw Teck Seng & Yaw Chee Ming – forestry, palm oil, property

47. Desmond Lim Siew Choon – property

48. Gooi Seong Lim – palm oil, property

49. Steven Siaw Kok Tong – electronics

50. Kong Pak Lim - property

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Ni Luh Anggela
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper