Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Perpisahan Kabinet Kerja, Jokowi Minta Maaf Sering Telepon Tengah Malam

Presiden Joko Widodo menggelar acara perpisahan dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla dan para menteri Kabinet Kerja di Istana Negara, Jakarta, Jumat (18/10/2019) pada akhir masa pemerintahan 2014-2019.
Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla berfoto bersama dengan jajaran menteri Kabinet Kerja periode 2014-2019 di Istana Merdeka pada Jumat 18 Oktober 2019./Bisnis-Amanda Kusuma Wardhani
Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla berfoto bersama dengan jajaran menteri Kabinet Kerja periode 2014-2019 di Istana Merdeka pada Jumat 18 Oktober 2019./Bisnis-Amanda Kusuma Wardhani

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo menggelar acara perpisahan dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla dan para menteri Kabinet Kerja di Istana Negara, Jakarta, Jumat (18/10/2019) pada akhir masa pemerintahan 2014-2019.

Dalam kesempatan itu, Jokowi makan siang bersama para menteri. Sebelum itu, Jokowi juga berfoto bersama dengan Wakil Presiden, para menteri, staf khusus presiden, utusan khusus presiden di depan Istana Merdeka.

Dalam pidato singkatnya, Jokowi menyampaikan terima kasih atas kerjasama selama 5 tahun terakhir. Selain itu, Jokowi juga minta maaf kepada para menteri karena sering "menganggu" pada tengah malam.

"Saya juga minta maaf bapak ibu sering saya ganggu tengah malam, saya nggak sekali dua kali telpon tengah malam ke Pak Tito [Kapolri], telepon tengah malam ke Panglima TNI, ke Kepala BIN, Bu Menteri Keuangan tengah malam pernah saya telpon, Bu Menteri Retno Marsudi tengah malam saya telepon, Pak Basuki juga sama saya kira itulah gangguan-gangguan yang harus saya harus lakukan karena negara ini memerlukan kerja kita semua," kata Jokowi.

Dalam 5 tahun terakhir, Jokowi menyatakan pertemuan yang agak santai di Istana Negara berlangsung pada Jumat (18/10/2019). Di situ, para menteri bernyanyi. Biasanya, pertemuan yang diselenggarakan adalah rapat, rapat terbatas, rapat paripurna.

"Sekali lagi saya berterima kasih kepada Pak Wapres, bapak ibu, saya mohon maaf sebesar-besarnya apabila pergaulan sehari-sehari dalam saya memberi perintah, memberi instruksi tidak berkenan, saya manusia biasa penuh kekhilafan, kekurangan, ketidaktahuan sehingga banyak hal yang dalam kita berinteraksi, bergaul ada yang kurang berkenan," kata Jokowi.

Seperti diketahui, Jokowi akan dilantik sebagai Presiden periode 2019-2024 pada Minggu (20/10/2019). Jokowi akan mengumumkan para menteri baru pada hari yang sama atau hari berikutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yodie Hardiyan
Editor : Akhirul Anwar
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper