Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Polisi Tangkap Bandar Sabu di Diskotik Monggo Mas Jakarta

Direktorat Tindak Pidana Narkoba Polri dan Polda Metro Jaya menangkap satu orang yang diduga merupakan bandar sabu saat melakukan razia di Diskotik dan Karaoke Monggo Mas (MM).
Ilustrasi/JIBI-Antara
Ilustrasi/JIBI-Antara
Polisi Tangkap Bandar Sabu di Diskotik Monggo Mas Jakarta
 
Sholahuddin Al Ayyubi
 
JAKARTA--Direktorat Tindak Pidana Narkoba Polri dan Polda Metro Jaya menangkap satu orang yang diduga merupakan bandar sabu saat melakukan razia di Diskotik dan Karaoke Monggo Mas (MM).
 
Kasubdit IV Direktorat Narkoba Bareskrim Polri Kombes Pol Gusde Wardana masih merahasiakan identitas bandar sabu tersebut. Namun, menurut Wardana, pelaku sudah diamankan untuk diperiksa lebih lanjut. Razia tersebut dilakukan tim Gabungan Bareskrim Polri dan Polda Metro Jaya, menjelang malam pergantian tahun baru 2020.
 
"Di tempat hiburan berinisial M (Monggo Mas) ditemukan satu orang membawa sabu, diduga bandar," tuturnya, Minggu (29/12).
 
Dia menjelaskan ratusan polisi yang tiba pukul 01.51 WIB tadi malam, langsung merangsek diskotek yang berlantai enam itu. Petugas juga langsung melakukan pemeriksaan ke pengunjung mulai dari memeriksa Kartu Tanda Penduduk (KTP) hingga menjalani tes urine.
 
Dalam proses penggeledan di ruang diskotik lantai lima, petugas kepolisian dari Direktorat Tindak Pidana Narkoba mencurigai adanya kamar yang tekunci. Lalu petugas meminta untuk dibuka pintu tersebut, dan didapati seorang pria yang tengah bersembunyi, serta membawa tas pinggang berwarna cokelat. 
 
"Saat digeledah terdapat puluhan paket sabu, korek api, sejumlah uang dan alat hisap bong," katanya.
 
Selain bandar tersebut, polisi juga menggelandang petugas keamanan karaoke Monggo Mas, karena ditemukan adanya transaksi jual beli narkoba. Dari hasil razia gabungan tersebut diakhir, Polisi telah mendapatkan 28 muda-mudi berdasarkan tes urin positif menggunakan narkoba.
 
"Akan kita tidak lanjuti oleh Polda metro yang lakukan proses penyidikan," ujarnya.
 
 
 
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper