Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Alaska, Amerika Serikat, Dihajar Gempa Dahsyat, Ini Pemicunya

Alaska, Amerika Serikat, dihantam gempa berkekuatan 7,8 skala Richter dan berpotgensi menimbulkan tsunami. Ini pemicunya.
Warga Alaska mulai bergerak menuju lokasi yang lebih tinggi untuk menghindari tsunami selepas gempa dahsyat berkekuatan 7,8 skala Richter mengguncang negarta bagian Amerika Serikat di sebelah utara Kanada itu pada Rabu (22/7/2020) pk. 13.12 WIB./Alaska Public Media
Warga Alaska mulai bergerak menuju lokasi yang lebih tinggi untuk menghindari tsunami selepas gempa dahsyat berkekuatan 7,8 skala Richter mengguncang negarta bagian Amerika Serikat di sebelah utara Kanada itu pada Rabu (22/7/2020) pk. 13.12 WIB./Alaska Public Media

Bisnis.com, JAKARTA – Gempa berkekuatan 7,8 skala Richter (SR) di selatan Semenanjung Alaska pada Rabu (22/7/2020) terjadi sebagai akibat patahan dorong pada atau dekat antarmuka zona subduksi antara lempeng Pasifik dan Amerika Utara.

United States Geological Survey (USGS) dalam laman resminya menyatakan solusi mekanisme fokus awal menunjukkan gempa dipicu pada patahan yang menurun dangkal ke barat laut atau tajam ke tenggara.

Lokasi, mekanisme, dan kedalaman—dan ukuran besar gempa—semuanya konsisten dengan slip yang terjadi pada antarmuka zona subduksi antara kedua lempeng tersebut.

Di pusat gempa ini, lempeng Pasifik bertemu dengan Amerika Utara ke barat laut dengan kecepatan sekitar 64 mm per tahun, menghantam parit Alaska-Aleutians 125 km di sebelah tenggara pusat gempa.

Meskipun umumnya digambarkan sebagai titik-titik pada peta, gempa bumi dengan ukuran ini lebih tepat digambarkan sebagai tergelincir pada area sesar yang lebih besar. Sesar yang terdorong gempa 22 Juli 2020 ini diperkirakan sekitar 120 x 50 km.

Gempa bumi besar sering terjadi di zona subduksi Alaska-Aleutian. Sejak 1900, tercatat enam gempa bumi lainnya kekuatan 7 SR dan yang lebih besar telah terjadi dalam jarak 250 km dari peristiwa hari ini.

Yang terbesar adalah gempa berkekuatan 8,2 SR pada 10 November 1938, yang terjadi di lokasi yang hampir sama dengan gempa 22 Juli 2020 ini.

Palung Alaska-Aleutian juga menyebabkajn gempa bumi terbesar kedua yang dicatat oleh instrumentasi seismik modern, berkekuatan 9,2 SR pada 27 Maret 1964, yang berpusat sekitar 250 km dari bencana hari ini, dan di ujung timur area patahan ini juga terhadi ngempa besar pada 1938.

Peristiwa pada 1938 menghasilkan tsunami kecil yang direkam baik secara lokal maupun di Hilo, Hawaii. Namun, lokasi gempa yang terpencil hanya mengakibatkan sedikit dampak terhadap manusia dan infrastruktur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : USGS.gov

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper