Health

Mayapada Healthcare Menggelar Grand Opening Mayapada Hospital Jakarta Selatan Tower 2

MediaDigital
Jumat, 18 Oktober 2019 - 15:18
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA -- 16 Oktober 2019, Mayapada Healthcare menggelar Grand Opening Mayapada Hospital Jakarta Selatan Tower 2 (MHJS Tower 2), yang berlokasi di Jl. Lebak Bulus 1 Kav.29 pada hari ini.

Selain itu, Mayapada Hospital Jakarta Selatan juga meresmikan Radiotherapy untuk pengobatan kanker, guna memberikan kemudahan pelayanan kesehatan bagi para pasien yang berdomisili di area Jakarta Selatan dan sekitarnya.

Dibangun 16 lantai dengan kapasitas kurang lebih 200 bed, MHJS Tower 2 ini hadir dan dibangun untuk melengkapi dan menjawab kebutuhan pasien yang berada di area Jakarta Selatan, setelah sebelumnya, Mayapada Hospital Jakarta Selatan Tower 1 telah berdiri 6 tahun dan menjadi mitra pelayanan kesehatan terkemuka melayani area Jakarta Selatan dan sekitarnya.

Bertepatan dengan Grand Opening MHJS Tower 2 ini, Mayapada Healthcare, juga meresmikan instalasi onkologi radiasi yang memberikan pelayanan radiotherapy menggunakan mesin berteknologi mutakhir buatan Inggris (UK), khususnya untuk pengobatan kanker.

Mayapada Healthcare Menggelar  Grand Opening Mayapada Hospital Jakarta Selatan Tower 2

Mayapada Healthcare bekerjasama dengan CHC Grup dari Taiwan, yakni konsultan onkologi radiasi yang memberikan pelayanan Radiotherapy mulai dari sistem navigasi hingga perencanaan servis, untuk melayani pasien yang membutuhkan kelengkapan pengobatan kanker selain operasi dan kemoterapi.

Radiotherapy LINAC tipe Versa HD ini merupakan jenis mesin radiotherapy yang paling mutakhir serta mempunyai 3 keunggulan penting, yakni: tingkat keakuratan tinggi, proses tindakan yang cepat dan tidak menimbulkan rasa sakit bagi pasien yang sedang menjalani pengobatan.

MHJS merupakan rumah sakit pertama di Jakarta dan P.Jawa yang memiliki fasilitas Radiotherapy LINAC tipe Versa HD.

Kerjasama ini dilakukan sebagai wujud profesionalisme dan komitmen kami untuk memberikan standar pelayanan kesehatan terbaik dan berkontribusi terhadap kemajuan sistem teknologi kesehatan di Indonesia.

Jonathan Tahir, selaku Group CEO Mayapada Healthcare mengatakan, “Sejalan dengan visi kami yaitu menjadi pilihan utama untuk pelayanan kesehatan yang dikenal dalam kualitas pelayanan, Mayapada Healthcare secara konsisten terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan. Kami harapkan Mayapada Hospital Jakarta Selatan dapat menjadi one stop service pilihan utama bagi masyarakat yang membutuhkan layanan kesehatan lengkap dan unggul dalam kualitasnya.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : MediaDigital
Editor : MediaDigital
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Terpopuler

Rekomendasi Kami