Tokopedia Fashion Week/Arlina Laras
Fashion

Tokopedia Ungkap Transaksi Produk Fashion di Luar Jawa Makin Meningkat

Arlina Laras
Senin, 12 Desember 2022 - 10:39
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Platform e-commerce Tokopedia mengungkapkan tren belanja di kategori fesyen mengalami kenaikan sepanjang tahun 2022.

"Subkategori fesyen wanita seperti blouse, tas, selempang, kaos, lalu fesyen muslim yakni hijab, segi empat, hijab instan, dan gamis, serta fesyen pria misalnya sneakers, tas selempang, kaos, menjadi produk yang paling populer," ujar Category Development Senior Lead Tokopedia, Aldhy Darmayo pada Bisnis, Senin (12/12/2022).

Terbaru, Tokopedia pun melihat sejumlah temuan menarik, di mana Simalungun (Sumut), Kotawaringin (Kalteng), Bukittingi (Sumbar), Karanganyar (Jateng) dan Pare-pare (Sulsel) mengalami peningkatan jumlah pembeli tertinggi dalam kategori fesyen.

"Sementara itu, beberapa wilayah dengan peningkatan jumlah transaksi tertinggi adalah Konawe Utara (Sulawesi Tenggara) Sabu Raijua (Nusa Tenggara Timur), Tual (Maluku), Humbang Hasundutan (Sumatra Utara), Biak Numfor (Papua),” jelas Aldhy.

Tren tersebut memicu Tokopedia untuk menghadirkan sederet inisiatif untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan sekaligus memberikan ruang bagi para pegiat usaha lokal untuk bisa berkolaborasi dengan pelaku industri kreatif agar usaha mereka dapat terus tumbuh dan berkembang.

Apalagi, mengingat data dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI bahwa fesyen menjadi penyumbang terbesar dalam ekonomi kreatif di Indonesia.

“Guna menciptakan Super Ecosystem, di mana semua orang bisa memulai dan menemukan apapun, membuat kami menggangdeng mitra strategis pada kegiatan Tokopedia Fashion Week 2022 kali ini, yaitu ilustrator ternama di Indonesia, Dinda Puspitasari untuk berkolaborasi dengan para pegiat usaha lokal untuk menghasilkan koleksi yang akan secara eksklusif,” ungkapnya.  

Dinda Puspitasari, Ilustrator turut menyatakan antusiasmenya dalam kolaborasi di Tokopedia Fashion Week 2022 yang dilaksanakan pada Kamis (8/12/2022) lalu.

“Saya berharap koleksi eksklusif hasil kolaborasi dengan empat pegiat usaha lokal fesyen ini dapat diterima dengan baik oleh masyarakat, dan menginspirasi para pegiat usaha lokal fesyen tanah air terus mengedepankan orisinalitas dan kreativitas dalam berkarya,” tambah Dinda.

Dia pun berharap lewat kolaborasi ini, ilustrator lokal dapat menjadi lebih dikenal publik hingga bisa memberikan lapangan pekerjaan baru kepada kreator visual lokal lainnya guna memberikan dampak yang baik untuk pertumbuhan produk lokal.

Sejauh ini Tokopedia telah membantu sekitar 12 juta pegiat usaha di Indonesia, yang hampir 100 persen adalah UMKM lokal.

Aldhy menambahkan, selain mendorong semakin banyak masyarakat yang mencintai dan memakai produk fesyen buatan pegiat usaha. Sejauh ini, Tokopedia juga telah membantu sekitar 12 juta, di mana hampir 100 persen adalah UMKM lokal.

"Kolaborasi ini memang dibangun untuk menginspirasi talenta kreatif dan pegiat usaha lain untuk mengembangkan bisnis dan tumbuh bersama,"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arlina Laras
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro