Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HARGA EMAS: Comex Gold Terus Bergerak Turun ke US$44,52/gram

BISNIS.COM, JAKARTA— Harga emas di bursa komoditas New York acuan Comex Gold Bloomberg bergerak turun. Pada Kamis (16/5/2013) pukul 19:14:28 waktu New York atau Jumat Pagi (17/5/2013) pukul 06:14:28 WIB, harga emas untuk kontrak Juni 2013 turun

BISNIS.COM, JAKARTA— Harga emas di bursa komoditas New York acuan Comex Gold Bloomberg bergerak turun. Pada Kamis (16/5/2013) pukul 19:14:28 waktu New York atau Jumat Pagi (17/5/2013) pukul 06:14:28 WIB, harga emas untuk kontrak Juni 2013 turun US$0,12/gram ke US$44,47/gram.

Selanjutnya, pada pukul 06:28:32 WIB harga terus turun US$0,08/gram ke US$44,51/gram. Dan pada pukul 06:34:37 juga tercatat turun US$0,07/gram ke US$44,52/gram.

Berdasarkan data Bloomberg, turunnya harga emas merupakan penurunan terpanjang dalam 16 bulan, seiring dengan keputusan George Soros dan BlackRock Inc memangkas kepemilikan emas dalam instrument exchange-traded products (ETPs), menandakan penurunan permintaan investasi.

Kemarin, data menunjukkan Soros Fund Management LLC mengurangi kepemilikannya di SPDR Gold Trust sebesar 12% pada 31 Maret. World Gold Council mengatakan permintaan turun 13% pada kuartal pertama seiring penjualan ETP melebihi kenaikan di pembelian koin, batangan, dan perhiasan di China dan India.

“Telah terjadi penjualan besar-besaran pada beberapa hari terakhir, dan kami terus melihat rotasi ini dari logam mulia. Kami tidak melihat pemulihan, tetapi kita terus tumbuh dan sedikit inflasi, menjadi alasan emas memudar,” ungkap Frank McGhee, Head Dealer di Integrated Brokerage Services LLC, seperti dikutip Bloomberg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Sutarno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper