Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kamis 27 Juni, Indeks Lanjutkan Pelemahan? Simak Rekomendasi Sahamnya

Indeks harga saham gabungan diproyeksikan melanjutkan pelemahannya setelah pada perdagangan Rabu (26/6/2019) ditutup melemah.
Siluet karyawan di dekat layar monitor pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (13/6/2019)./Bisnis-Nurul Hidayat
Siluet karyawan di dekat layar monitor pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (13/6/2019)./Bisnis-Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks harga saham gabungan diproyeksikan melanjutkan pelemahannya setelah pada perdagangan Rabu (26/6/2019) ditutup melemah.

Berdasarkan data Bloomberg, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup turun 0,16% atau 9,96 poin di level 6.310,49 dari level penutupan perdagangan sebelumnya.

Sebanyak tujuh dari sembilan sektor berakhir di wilayah negatif, dipimpin pertanian 1,24% dan aneka industri 1,05%. Adapun sektor infrastruktur dan perdagangan masing-masing naik 0,35% dan 0,13%.

Dari 636 saham yang diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu (26/6/2019), sebanyak 180 saham menguat, 225 saham melemah, dan 231 saham stagnan.

Saham PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) dan PT Astra International Tbk. (ASII) yang masing-masing turun 0,76% dan 1,36% menjadi penekan utama pergerakan IHSG di akhir perdagangan.

Analis Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christoper dalam risetnya menyebutkan bahwa IHSG diprediksi akan kembali melemah.

Secara teknikal rentang penguatan IHSG sudah sangat terbatas dan indikator stochastic membentuk deadcross di area overbought mengindikasikan akan mengalami pelemahan dalam jangka pendek.

"Dari dalam negeri masih minim sentimen yang bisa mendorong penguatan IHSG," ujarnya.

Sementara itu, analis Binaartha Sekuritas M. Nafan Aji menjelaskan bahwa berdasarkan daily pivot dari Bloomberg, support pertama maupun kedua memiliki range pada 6.297,832 hingga 6.285,176.

Sementara itu, resistance pertama maupun kedua memiliki range level 6.328,662 hingga 6.346,836. Berdasarkan indikator, MACD sudah berada di area positif.

Namun demikian, terlihat bahwa stochastic sudah membentuk pola dead cross di area overbought.

"Di sisi lain, terlihat pola bearish engulfing line candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi koreksi wajar lanjutan pada pergerakan IHSG sehingga berpeluang menuju ke area support," jelasnya.

Adapun saham yang direkomendasikan oleh Binaartha Sekuritas untuk dapat dicermati adalah AKRA, CTRA, DOID, HMSP, IMAS, MYOR.

Sementara itu, Artha Sekuritas Indonesia merekomendasikan saham GGRM, PTPP, dan MEDC.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Ridwan
Editor : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper