Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ganjar Pranowo Lantik Bupati Karanganyar Juliyatmono

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo resmi melantik Bupati Karanganyar periode 2018 - 2023, dia menitip pesan Karanganyar harus menjadi wilayah yang maju sekaligus berintegritas.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat melantik Bupati Karanganyar Juliyatmono,Sabtu (15/12). JIBI/BISNIS/Alif Nazzala Rizqi
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat melantik Bupati Karanganyar Juliyatmono,Sabtu (15/12). JIBI/BISNIS/Alif Nazzala Rizqi

Bisnis.com, SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo resmi melantik Bupati Karanganyar periode 2018 - 2023, Juliyatmono.

Ganjar berpesan agar Karanganyar harus menjadi wilayah yang maju sekaligus berintegritas. 

Juliyatmono yang diusung Partai Golkar berpasangan dengan Rober Christanto, kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) berhasil memenangkan Pilkada Karanganyar dan dilantik oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di Semarang, Sabtu (15/12/2018).

"Pak Bupati, saya nitip Karanganyar harus jadi daerah yang maju. Aku lahir di sana lho, konon presiden Jokowi juga lahir di sana. Malu dong kalau sampai Karanganyar tertinggal," kata Ganjar.

Ganjar Pranowo Lantik Bupati Karanganyar Juliyatmono

Dia  juga menyampaikan, agar pembangunan yang dilakukan daerah inline dengan program pemerintah pusat agar upaya pembangunan infrastruktur maupun pembangunan sumberdaya manusia di negeri ini memiliki arah yang sama. 

"Kemarin waktu saya menerima DIPA, Pak Presiden pesan agar pembangunan kita sejalan.  Saya bersyukur Karanganyar pertumbuhannya bagus," katanya. 

Selain pembangunan itu, kata Ganjar, gunakan angaran untuk lebih banyak belanja modal. Kurangi rapat dan perjalanan dinas. Serta, optimalisasi potensi yang ada dan keluar dari pekerjaan yang sifatnya konvensional. Misalnya, tidak melulu pembangunan harus diambil dari APBD, karena bisa memanfaatkan berbagai sumber.

"Namun paling ditekankan presiden adalah soal integritas. Ini yang kira-kira semua orang sudah ingatkan. Istilahnya orang Jawa, ntek amek kurang golek. Ayo kita bangun integritas bersama-sama," kata Ganjar. 

Dia pun memamerkan prestasinya dalam pencegahan korupsi yang ditandai dengan gerakan pelaporan LHKPN sampai eselon 3 dan 4. Menurutnya, jika integritas baik ASN akan mampu memelototi anggaran-anggaran yang tidak perlu. 

"Alhamdulillah itu jadi contoh sampai nasional. Pak bupati, saya pesan silakan itu diterapkan di Karanganyar. Agar apa yang kita makan benar-benar halal dan kalau kita nelan itu tidak banyak pikiran," katanya. 

Sementara itu, Bupati Karanganyar Yuliatmono mengatakan pada periode kepemimpinannya kedua ini akan bekerja lebih keras, dia tidak mau menanggung malu karena Karanganyar merupakan tempat lahirnya pemimpin-pemimpin besar. Salah satu caranya, bekerja dengan di atas perkiraan masyarakat.

"Orang perkiraannya memperbaiki jalan itu hanya di perkotaan, tapi saya ingin lebih dari itu. Jangan racuni kami dengan bisikan tidak sehat," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper