Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kalahkan Pornpawee, Gregoria Hadapi Ratchanok di Babak 16 Besar Indonesia Open 2019

Gregoria berhasil melewati hadangan Pornpawee di babak 32 besar Indonesia Open 2019. Namun, Gregoria harus bertemu dengan Ratchanok di babak 16 besar. Bagaimana peluangnya?
Gregoria Mariska menang dua set langsung atas Pornpawee Chocuwong 21-10, 21-8 di Indonesia Open 2019. / Surya Rianto
Gregoria Mariska menang dua set langsung atas Pornpawee Chocuwong 21-10, 21-8 di Indonesia Open 2019. / Surya Rianto

Bisnis.com, JAKARTA -- Gregoria Mariska bakal menghadapi tunggal putri Thailand Ratchanok Intanon di babak 16 besar Indonesia Open 2019. Jika mampu menang dari Ratchanok, Gregoria akan memecahkan rekor kemenangan pertamanya setelah selalu kalah jika bertemu dengan tunggal putri peringkat ke-7 dunia tersebut.

Gregoria melaju ke babak kedua setelah mengalahkan tunggal Thailand Pornpawee Chocuwong dua set langsung 21-10, 21-8 dalam 26 menit.

Tunggal putri Indonesia peringkat 13 dunia bermain cukup trengginas di babak 32 besar Indonesia Open kali ini. Pukulan tajamnya beberapa kali membuat Pornpawee putus asa.

Tak hanya serangannya yang tajam, pertahanan Gregoria juga cukup baik ketika menghadapi pukulan tajam Pornpawee.

Gregoria mengakui, lawannya kerap melakukan kesalahan sendiri dan menempatkan shuttlecock yant menguntungkan dirinya.

"Apalagi, sejak awal, saya mendapatkan peluang yang cukup bagus,"ujarnya dalam jumpa pers pada Selasa (16/07/2019).

Namun, Gregoria bakal menghadapi tantangan cukup berat di babak 16 besar yakni, Ratchanok. Sejauh ini, Gregoria belum pernah menang melawan Ratchanok.

Secara head to head, Gregoria kalah 0-4 dari tunggal putri andalan Thailand tersebut. Terakhir, Gregoria dikalahkan oleh Ratchanok dua set langsung 12-21, 16-21 di Malaysia Open 2019.

Di sisi lain, Ratchanok berhasil melaju ke babak 16 besar setelah mengalahkan tunggal putri Indonesia Ruselli Hartawan dua set langsung 21-14, 21-14.

Gregoria mengakui, Ratchanok adalah lawan yang cukup sulit dibandingkan dengan Pornpawee.

"Pukulan atas Pornpawee bagus, tetapi Ratchanok lebih bagus lagi pukulannya," ujarnya.

Dia berharap bisa bermain dengan penuh motivasi saat melawan Ratchanok pada Kamis (18/07/2019).

"Saya enggak mau banyak buang poin saat lawan Ratchanok. Saya mencoba bermain lebih percaya diri," ujarnya.

Selain Ruselli dan Gregoria, wakil tunggal putri Indonesia lainnya yakni, Fitriani dan Lyanny Mainaky yang bermain para Rabu (17/07/2019).

Fitriani menghadapi lawan tangguh unggulan kedua Chen Yu Fei, sedangkan Lyanny menghadapi lawan dari Amerika Serikat Beiwen Zhang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Surya Rianto
Editor : Surya Rianto

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler