Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Perempat Final Malaysia Open 2022: Fajri ke Semifinal, Ahsan-Hendra Kalah

Hasil Perempat Final Malaysia Open 2022, Fajar Alfian-Rian Aardianto ke Semifinal. Sementara itu Ahsan-Hendra kalah.
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Rian Ardianto lolos ke babak semifinal Malaysia Open 2022/PBSI
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Rian Ardianto lolos ke babak semifinal Malaysia Open 2022/PBSI

Bisnis.com, JAKARTA -Fajar Alfian-Rian Aardianto melaju ke babak semifinal turnamen bulu tangkis Malaysia Open usai menumbangkan wakil tuan rumah, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Bermain di Axiata Arena, Jumat (1/7/2022), Fajar/Rian yang kini menduduki peringkat lima dunia tidak menemui hambatan berarti dengan menang 21-13 dan 21-9 dalam tempo 33 menit.

Di babak semifinal, Fajar-Rian yang menjuarai turnamen Swiss Open 2022, akan berhadapan dengan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin dari Malaysia.

Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan gagal ke semifinal usai ditumbangkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik asal Malaysia dengan skor 13-21, 20-22, dan 19-21 dalam tempo 52 menit.

Di set pertama, Ahsan-Hendra yang sudah lebih dahulu memimpin perolehan poin tersusul oleh Aaron/Soh karena menurunkan tempo.

Ganda utama Malaysia tersebut akhirnya bisa memenangkan set pertama dengan skor 21-13.

Masuk set kedua, Ahsan-Hendra yang jauh lebih senior kembali tertertnggal dalam perolehan angka. Namun dengan pengalamannya, Ahsan-Hendra bisa memaksakan rubber game usai menang 22-20 di game kedua.

Di set ketiga, Ahsan-Hendra yang terus tertinggal dalam raihan angka, mencoba menyusul poin Aaron/Soh.

Aaron/Soh yang bermain di hadapan pendukungnya sendiri menutup set ketiga dengan skor 21-19 sekaligus lolos ke babak semifinal menghadapi Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dari Jepang.

Hasil Perempat Final Malaysia Open 2022, Apriyani Rahayu-Siti Fadia Ramadhanti lolos ke babak semifinal setelah mengalahkan ganda nomor satu dunia Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Apriyani-Fadia menang dalam pertarungan tiga set 14-21, 21-13, dan 21-16 atas Chen/Jia dalam tempo 57 menit di perempat final.

Di babak semifinal, Apri-Fadia yang sebelumnya menumbangkan Nami Matsuyama/Chiharu Shida akan berhadapan dengan pemenang Du Yue/Li Wen Mei (China) atau Jeon Na Eun/Kim Hye Jeon asal Korea Selatan.

Sebelumnya Jonatan Christie sukses melaju ke semifinal Malaysia Open 2022 setelah mengalahkan Prannoy H.S.

Jonatan Christie yang biasa disapa Jojo menang dalam dua set langsung 21-18 dan 21-16 dalam waktu 48 menit.

Jojo di babak semifinal akan berhadapan dengan Viktor Axelsen yang menumbangkan Anthony Sinisuka Ginting di perempat final Malaysia Open 2022.

Axelsen yang baru saja menjadi penguasa di Indonesia dengan menjuara Indonesia Masters dan Indonesia Open menekuk Ginting dalam pertandingan tiga set.

Ginting kalah dari Axelsen setelah bertarung tiga set dengan skor 21-18, 17-21 dan 12-21 dengan tempo 1 jam 5 menit.

Indonesia sebelumnya juga sudah kehilangan ganda putri Febby Valencia/Ribka Sugiarto yang dikalahkan ganda China, ZHANG Shu Xian/Zheng Yu.

Saat ini sedang bertanding Apriyani Rahayu-Siti Fadia lawan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dari China.

Hasil perempat final Malaysia Open 2022:

Axiata Arena - C-1
  1.Starting at 3:00 PMWS
TAI Tzu Ying [2]Chinese Taipei
-
IndiaPUSARLA V. Sindhu [7]
13-21 21-15 21-1353m
  2.Followed byXD
Dechapol PUAVARANUKROH [1]Thailand
Sapsiree TAERATTANACHAIThailand
-
Hong Kong ChinaTANG Chun Man [6]
Hong Kong ChinaTSE Ying Suet
21-13 21-1438m
  3.Followed byWS
CHEN Yu Fei [4]China
-
JapanNozomi OKUHARA [6]
14-21 21-18 21-181h 06m
  4.Followed byMS
Viktor AXELSEN [1]Denmark
-
IndonesiaAnthony Sinisuka GINTING [6]
18-21 21-17 21-121h 05m
  5.Followed byWD
Apriyani RAHAYUIndonesia
Siti Fadia Silva RAMADHANTIIndonesia
-
ChinaCHEN Qing Chen [1]
ChinaJIA Yi Fan
14-21 21-13 21-1656m
  6.Followed byMS
Kento MOMOTA [2]Japan
-
IndonesiaShesar Hiren RHUSTAVITO
13-6 Retired13m
  7.Followed byMD
Fajar ALFIAN [6]Indonesia
Muhammad Rian ARDIANTOIndonesia
-
MalaysiaONG Yew Sin
MalaysiaTEO Ee Yi
21-13 21-933m
  8.Followed byMD
Aaron CHIA [5]Malaysia
SOH Wooi YikMalaysia
-
IndonesiaMohammad AHSAN [3]
IndonesiaHendra SETIAWAN
21-13 20-22 21-1952m
Axiata Arena - C-2
  1.Starting at 3:10 PMXD
WANG Yi Lyu [4]China
HUANG Dong PingChina
-
KoreaKIM Won Ho
KoreaJEONG Na Eun
21-8 21-1629m
  2.Followed byWS
WANG Zhi YiChina
-
DenmarkLine Højmark KJAERSFELDT
9-21 21-10 21-1756m
  3.Followed byXD
Mathias CHRISTIANSENDenmark
Alexandra BØJEDenmark
-
NetherlandsRobin TABELING
NetherlandsSelena PIEK
21-19 21-1238m
  4.Followed byWD
Mayu MATSUMOTO [5]Japan
Wakana NAGAHARAJapan
-
MalaysiaAnna Ching Yik CHEONG
MalaysiaTEOH Mei Xing
21-15 23-2144m
  5.Followed byMS
Jonatan CHRISTIE [7]Indonesia
-
IndiaPRANNOY H. S.
21-18 21-1644m
  6.Followed byMD
Takuro HOKI [2]Japan
Yugo KOBAYASHIJapan
-
KoreaCHOI Sol Gyu
KoreaKIM Won Ho
21-14 21-23 21-141h 07m
Axiata Arena - C-3
  1.Starting at 3:10 PMWS
Ratchanok INTANON [8]Thailand
-
ChinaHAN Yue
22-20 21-1239m
  2.Followed byXD
ZHENG Si Wei [2]China
HUANG Ya QiongChina
-
FranceThom GICQUEL [8]
FranceDelphine DELRUE
25-23 22-2051m
  3.Followed byWD
ZHANG Shu XianChina
ZHENG YuChina
-
IndonesiaFebby Valencia Dwijayanti GANI
IndonesiaRibka SUGIARTO
21-13 21-1432m
  4.Followed byMD
GOH Sze FeiMalaysia
Nur IZZUDDINMalaysia
-
ChinaLIU Yu Chen
ChinaOU Xuan Yi
21-11 22-2036m
  5.Followed byMS
Kunlavut VITIDSARNThailand
-
ChinaLU Guang Zu
15-21 21-10 21-171h 09m
  6.Followed byWD
JEONG Na EunKorea
KIM Hye JeongKorea
-
ChinaDU Yue
ChinaLI Wen Mei
21-13 21-1537m

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler