Telkom Terbuka untuk Bekerja Sama dengan Netflix

Leo Dwi Jatmiko
Kamis, 17 Oktober 2019 | 12:45 WIB
Netflix akan tayangkan film Disney's Marvel & Star Wars/Digital Trend
Netflix akan tayangkan film Disney's Marvel & Star Wars/Digital Trend
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – PT Telekomunikasi Indonesia Tbk. (TLKM) menyampaikan bahwa pihaknya terbuka untuk bekerja sama dengan berbagai operator layanan video streaming, termasuk dengan Netflix.

Vice President Corporate Communication Telkom Arif Prabowo mengatakan sepanjang tidak melanggar peraturan yang berlaku, Telkom membuka diri untuk bekerja sama dengan berbagai penyedia layanan video streming.

Adapun mengenai kabar bahwa Telkom akan bekerja sama dengan Netflix dalam waktu dekat, dia mengatakan bahwa hingga saat ini Telkom belum memutuskan untuk bekerja sama dengan perusahaan penyedia video streaming asal California tersebut.

“Posisi saat [ini] layanan Netflix belum dapat diakses melalui jaringan TelkomGroup,” kata Arif kepada Bisnis.com, Rabu (16/10/2019).

Arif menambahkan bahwa sebagai perusahaan milik negara yang dual listing di Bursa Efek Indonesia dan NYSE, Telkom berkomitmen untuk menerapkan tata kelola perusahaan yang baik atau Good Corporate Governance serta mengedepankan kepentingan pelanggan dan masyarakat Indonesia.

Diketahu sepanjang 6 bulan pertama 2019, produk layanan telepon dan data milik Telkom, IndiHome, membukukan peningkatan pendapatan yang tajam secara tahunan dari Rp5,44 triliiun, menjadi Rp8,8 triliiun atau naik 61,5%. 

Pertumbuhan pendapatan tersebut, salah satunya didorong oleh jumlah pelanggan IndiHome yang juga meningkat dari 4,13 juta pada kuartal II/2018 menjadi 6 juta pada kuartal II/2019, naik 45,1%.

Dari 6 juta pelanggan IndiHome, yang berlangganan dual-play diketahui sebanyak 52%  atau sekitar 3,1 juta pelanggan. Sedangkan sisanya yaitu sekitar 2,9 juta pelanggan berlangganan triple play. Adapun untuk ARPU yang dibukukan sebesar Rp260.000.    

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Leo Dwi Jatmiko
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper